POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
HOME / Hukum

Tidak Ada Penambahan Tersangka Baru

Penyidik Ditpolairud Polda Riau Tuntaskan Penyidikan Kapal Evelyn 

Senin, 17 Juli 2023 | 18:34:00 WIB
Penulis : Linda
 Penyidik Ditpolairud Polda Riau Tuntaskan Penyidikan Kapal Evelyn  - Pekanbaruexpress
Upaya penyelamatan korban tenggelamnya speedboat Evelyn Calisca 01 di Perairan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau. (Int)

PEKANBARU - Penyidik Penegakan Hukum (Gakku) Ditpolairud Polda Riau telah merampungkan penyidikan kasus kecelakaan kapal speedboat Evelyn Calisca 01 di Perairan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Kejadian itu menewaskan 12 orang penumpang.

Dalam perkara ini, Gakkum Ditpolairud menetapkan dua orang tersangka berinisial SH dan A. Tersangka SH merupakan kapten atau nakhoda kapal, dan A merupakan nakhoda cadangan yang membawa kapal sehingga terjadi kecelakaan.

Direktur Polairud Polda Riau Kombes Pol Wahyu Prihatmaka mengatakan berkas perkara sudah diserabkan ke kejaksaan. "Udah kirim (berkas) ke kejaksaan," ujar Wahyu, Minggu (16/7) sore.

Baca :

Wahyu menyebut, pihaknya masih menunggu hasil penelitian berkas perkara dari kejaksaan. "Tinggal nunggu P-21 (berkas dinyatakan lengkap, red)," kata Wahyu.

Wahyu menambahkan, berdasarkan hasil penyidikan yang ada, tidak ada penambahan tersangka. "Sementara tidak ada (penambahan tersangka), 2 orang itu saja," ungkapnya seperti dilansir metroriau.


Pilihan Editor
Berita Lainnya
riau
Pangdam Tekankan Profesionalisme Media Jaga Stabilitas Riau
Rabu, 28 Januari 2026 | 22:46:26 WIB
pekanbaru
Kebakaran Bangunan di Pekanbaru Capai Ratusan Kasus
Rabu, 28 Januari 2026 | 16:55:00 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB

Artikel Popular
2
3
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB