POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Home Riau

PWI Riau Anjangsana ke Kediaman Mantan Wartawan

Jumat, 19 Januari 2024 | 17:51:00 WIB

Editor : Deslina | Penulis : PE*

PWI Riau Anjangsana ke Kediaman Mantan Wartawan
SILATURAHMI: Ketua IKWI Riau Fatia Ulfa bersama pengurus PWI dan IKWI Riau lainnya saat bersilaturahmi di kediaman mantan wartawan dan anggota PWI Riau Almarhum H Mulyadi di Pekanbaru, Jumat (19/1/2024).

PEKANBARU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cabang Riau dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI), Jumat (19/1/2024) melakukan Anjangsana ke kediaman mantan wartawan di Riau. Anjangsana ini dengan mengunjungi kediamanAlmarhum H Mulyadi, Almarhum Yaunusar Bakar dan Almarhum Saun Ahmad Saragih.

Kegiatan Anjangsana ini bersempen Hari Pers Nasional 2024. Turut hadir alam kegiatan Anjangsana itu Wakil Ketua Bidang Organisasi Bambang Irawan Syahputra, Wakil Bidang Kesejahteraan Zulmiron, Wakil Ketua Bidang Advokasi Alzamret Malik, Ketua IKWI Fatia Ulfa, Sekretaris IKWI dan sejumlah pengurus PWI dan IKWI Riau lainnya.

Kunjungan pertama dengan mendatangi kediaman H Mulyadi di Jalan Garuda. Di sini rombongan diterima isteri Almarhum H Mulyadi yang saat itu kondisinya sedang sakit. "Alhamdulillah, terima kasih atas kunjungan. Kondisi ibuk seperti inilah. Doakan semoga ibuk lekas sembuh," ujar isteri Almarhum H Mulyadi yang saat ini sudah berusia 80 tahun.

Baca :

Setelah mengobrol dan bercerita tentang berbagai hal serta menyerahkan bingkisan, rombongan PWI dan IKWI pamit untuk melanjutkan kunjungan ke kediaman Almarhum Yaunusar Bakar di Jalan Kinibalu. Di sini rombongan disambut isteri Almarhum Yaunusar Bakar Prihatin Ningrum. "Terimakasih atas kunjungannya. Saya sempat kaget juga tadi dan tak menduga sama sekali atas kunjungan ini, selamat ya kepada Ketua IKWI baru ibu Fatia Ulfa dan Ketua PWI Riau Raja Isyam Azwar, semoga PWI dan IKWI Riau semakin sukses ke depannya," ujarnya.

Di kediaman Almarhum Yaunusar Bakar rombongan juga tidak berlama-lama. Mengingat waktu, rombongan pamit dan selanjutnya melangkah menuju ke kediaman Almarhum Saun Ahmad Saragih di Jalan Pesantren. "Terima kasih atas kunjungan dan terima kasi atas bingkisannya. Saya doakan semoga PWI dan IKWI Riau tetap berjaya dan semakin solid," ujar isteri Almarhum Saun Ahmad Saragih.


Pilihan Editor
Berita Lainnya
Sumatera Barat
Puluhan Ribu UMK di Sumbar Disiapkan Masuk Pasar Global Ekonomi Halal
Minggu, 18 Januari 2026 | 00:10:09 WIB
riau
821 Guru Incar Jabatan Kepala Sekolah Tingkat SLTA
Rabu, 14 Januari 2026 | 14:33:54 WIB
Malang
Prabowo Targetkan Sekolah Unggulan di Seluruh Provinsi 
Rabu, 14 Januari 2026 | 13:11:00 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB
Artikel Popular
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Bawaslu Kampar Berharap Lahir Kerjasama Kedua Pihak
Bawaslu Kampar Berharap Lahir Kerjasama Kedua...
Rabu, 15 Oktober 2025 | 23:50:18 WIB
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB