|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : Rinalti Oesman | Penulis : PE/RIN
PEKANBARU- PT Pertamina (Persero) telah mengumumkan bahwa tidak akan ada perubahan harga jual Bahan Bakar Minyak (BBM) non-subsidi atau jenis bahan bakar umum (JBU) untuk bulan April 2024.
Keputusan ini diumumkan sesuai jadwal yang telah ditentukan, mempertahankan harga yang sama seperti bulan Februari 2024.
Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, menjelaskan bahwa keputusan tersebut didasarkan pada evaluasi harga serta pertimbangan kebutuhan masyarakat menjelang Ramadan dan Idul Fitri.
SKK Migas Sumbagut Terima Kunjungan PWI Riau, Perkuat Sinergi Sektor Migas dan Pers
821 Guru Incar Jabatan Kepala Sekolah Tingkat SLTA
“Harga BBM tetap stabil demi menjaga kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Harga BBM non-subsidi seperti Pertamax, Pertamax Green 95, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex tetap dipertahankan, dengan harga yang berlaku untuk wilayah Jawa dan wilayah dengan besaran pajak bahan bakar kendaraan bermotor (PBBKB) sebesar 5%.