POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
HOME / Politik

PLT Ketum PPP: KIB dan Koalisi Perubahan Muaranya Sama

Rabu, 19 April 2023 | 23:43:59 WIB
Editor : Putrajaya | Penulis : Putrajaya
PLT Ketum PPP: KIB dan Koalisi Perubahan Muaranya Sama - Pekanbaruexpress
Pertemuan Dua Ketua Umum Partai Islam melakukan pertemuan di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (19/4/2023).

JAKARTA - Plt Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono menyebut Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Perubahan memiliki muara yang sama. Menurutnya, kedua koalisi itu memiliki muara persatuan.

"Menarik memang bahwa PPP ini kan Koalisi dengan KIB, Koalisi Indonesia Bersatu. Kemudian PKS ada di Koalisi Perubahan untuk Persatuan. Dua-duanya muaranya adalah untuk Persatuan," kata Mardiono kepada wartawan usai bertemu dengan Presiden PKS Ahmad Syaikhu di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (19/4/2023).

Mardiono mengatakan PPP dan PKS memiliki keinginan yang sama untuk membangun kesejahteraan rakyat. Menurutnya, peluang PPP dan PKS bersatu bisa nyata terbentuk.

Baca :

"Sebenernya lebih deket. Jadi bisa juga kan menjadi persatuan, persatuan beneran antara PPP dengan PKS karena memang kita memiliki platform, kita ingin membangun kesejahteraan rakyat yang hakiki yang bisa dinikmati, tetapi dalam waktu dekat ini yang tentu penting karena tahapan pemilu ini udah kita mulai, dan sebentar lagi akan mulai pendaftaran dibuka mulai tanggal satu kalau nggak salah, kemudian akan ditutup pada tanggal 14 kalau tidak ada perubahan," ujarnya.

Dia mengatakan PKS dan PPP akan bersinergi untuk menuntaskan program yang belum selesai. Selain itu, dia berharap Mahkamah Konstitusi (MK) tak hanya akan memutuskan terkait pelaksanaan pemilu tertutup atau terbuka, melainkan juga memberi solusi.


Pilihan Editor
Berita Lainnya
riau
Pemkab Siak Gandeng ICEL Review Perizinan Konflik Hutan dan Lahan
Kamis, 29 Januari 2026 | 16:16:40 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB

Artikel Popular
2
5
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB