|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
BAGANSIAPIAPI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) menggandeng PT.Icon Plus, anak perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk mewujudkan Bagansiapiapi sebagai kota Smart City. Perusahaan ditunjuk untuk memasang CCTV di Kota Bagansiapiapi untuk tahap awal.
"Zero point smart city ini merupakan program bupati agar kota Bagansiapiapi dapat meningkatkan pelayanan publik dibidang digitalisasi, terutama pengawasan kenyamanan masyarakat dan menjadi bagian dari salah satu kota cerdas di Indonesia," ujar Kadiskominfotik Rohil, Indra Gunawan,
Sabtu (29/4), saat meninjau lokasi persiapan peresmian zero point smart city Bagansiapiapi, tepatnya di depan Gedung Dekranasda Kabupaten Rohil, di Jalan Merdeka.
Peresmian zero point smart city merupakan kerja sama Pemkab Rohil dengan pihak PT Icon Plus Indonesia. Di mana pihak Icon Plus mendukung secara penuh dengan melakukan penanaman tiang lengkap dengan tiga unit CCTv beresolusi tinggi. "Perangkat tiang, 3 unit CCTv dan bandwith internet murni dari pihak Icon Plus tanpa adanya pembiayaan sepeserpun yang dikeluarkan dari dana APBD Rohil," papar Indra.
Riau Jadi Simpul Utama Tol Trans Sumatera, Tiga Ruas Masuk PSN Pemerintahan Prabowo
Tuntaskan Pengangkutan Sampah, PT BSP Bantu 1 Unit Motor Gerobak di Kampung Pebadaran
Dengan pemasangan tiga unit CCTv ini diharapkan kejayaan Bagansiapiapi tempo dulu dapat terulang kembali di zaman digitalisasi ini.
"Tentunya dengan pola digital dan kota cerdas, kita beruntung karena pihak PT Icon Plus Indonesia bersedia menjadikan kota Bagansiapiapi sebagai salah satu pilot project smart city di Indonesia. Semoga ke depan pelayanan publik serta kenyamanan masyarakat di Kabupaten Rokan Hilir khususnya kota Bagansiapiapi dapat lebih ditingkatkan dengan penambahan titik baru CCTv ini," harap Indra.