|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
BAGANSIAPIAPI - Setelah menanti selama puluhan tahun, akhirnya masyarakat Kecamatan Sinaboi dalam waktu dekat ini memiliki jembatan penghubung yang besar menuju desa mereka. Sebab, selama ini jembatan tersebut hanya terbuat dari kayu dan tidak memungkinkan dilintasi kendaraan roda empat.
Sebagai bukti keseriusan pemerintah tersebut, Rabu (10/5), Bupati Rokan Hilir (Rohil), Afrizal Sintong telah melakukan peletakan batu pertama tiang pancang pembangunan jembatan itu. Untuk itu, bupati mengajak masyarakat Sinaboi mendukung dan menjaga kelancaran pembangunan jembatan tersebut.
Peletakan batu pertama yang dilakukan bupati itu, turut didampingi Wakil Bupati (Wabup) Rohil, H Sulaiman, dan pengurus Yayasan Tridharma Samudra Sinaboi selaku pelaksana pembangunan jembatan tersebut.
Kapolda Riau Sebut Bupati Siak sebagai Mentor dalam Isu Lingkungan
Bupati Siak: Program Seragam Gratis Harus Berdampak Sosial dan Ekonomi
Di kesempatan itu, bupati mengucapkan terimakasih kepada Atong dan rekan-rekannya yang telah bersedia menjadi donatur pembangunan jembatan Sinaboi itu. Sehingga diharapkan dengan terealisasi jembatan ini, ekonomi masyarakat sekitar akan semakin meningkat.
"Saya sama Atong dan rekan-rekannya sudah kenal lama, dan kami waktu itu melakukan pertemuan di Pekanbaru, kami mengajukan gambaran pembangunan jembatan ini sebanyak 26 miliar, Alhamdulillah hari ini (kemeren, red) bisa terealisasi," ujar Afrizal Sintong.