|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : Rinalti Oesman | Penulis : PE/RIN
PEKANBARU - Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Kecamatan Limapuluh Tahun 2024/1445 H secara resmi dibuka Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun SSTP MAP, di Masjid Al Furqon, Kelurahan Pesisir, Kecamatan Limapuluh, Kamis (1/2).
Dalam kesempatan ini, Muflihun turut didampingi Ketua TP PKK Pekanbaru Raja Rilla Muflihun, Asisten I Setdako Pekanbaru Masykur Tarmizi, dan Kepala Dinas Sosial Pekanbaru Idrus.
Muflihun mengapresiasi kepada panitia dan camat serta seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan MTQ tingkat Kecamatan Limapuluh ini. Ini merupakan kegiatan tahunan yang digelar pemerintah dalam memotivasi generasi muda dalam meningkatkan kecintaan terhadap Al Quran.
Terbongkar! 9 Data di Ijazah Jokowi Diminta Dibuka ke Publik
Nilai Tukar Rupiah Melemah Rp16.771 per Dolar AS
"MTQ ini juga untuk menjaring qori dan qoriah yang terbaik untuk bertanding di tingkat kota nantinya," ujar Muflihun.
Ia berharap, melalui MTQ ini banyak lahirnya qori dan qoriah terbaik yang diharapkan bisa dibawa ke tingkat provinsi dan nasional. Maka setiap tahun dilaksanakan MTQ mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, hingga tingkat nasional.